English French German Spain Italian

Lantai Kayu Lebih Hangat dan Estetik

kamar lantai kayu


LANTAI dapat membuat perubahan besar pada suasana tempat tinggal anda. Itu sebabnya untuk sebagian orang lantai kayu masih menjadi favorit. Kesan estetika dan kehangatannya yang ditinggalkannya tidak dapat digantikan oleh material lantai yang lain. Jenis dan motifnya yang sangat beragam memungkinkan lantai kayu dipakai dalam berbagai gaya rancangan dari klasik hingga modern kontemporer. Teknologi pembuatannya pun sudah lebih modern sehingga memudahkan dalam pemasangan dan pemeliharaannya.

Dalam memilih lantai harus dipikirkan secara cermat, sebab kayu yang berbeda mempunyai karakterisik serat dan warna yang berbeda pula.

Pada dasarnya ada beberapa pilihan lantai kayu.
Lantai kayu solid (solid wood floor) yakni lantai kayu dengan teknologi layer (engineer/veneer wood floor) dan
lantai kayu laminasi (laminate wood floor).

Kayu solid jarang dipakai di Indonesia karena sangat rentan dengan kelembaban dan perubahan cuaca. Bentuknya berupa kayu utuh seperti lembaran papan dengan ukuran tertentu. Yang paling banyak beredar di pasaran adalah kayu jati.

Kelebihan jenis lantai kayu ini adalah keasliannya dan keindahannya. Kesannya hangat dan natural. Jika sudah kelihatan kusam dapat di-finishing ulang sehingga seperti baru lagi. Kualitas kayu dan proses pengeringannya menentukan ketahanan kayu ini.

Banyak rumah kuno berlantai kayu solid yang masih terlihat sangat bagus.

Kekurangannya tentunya bersumber dari karakteristik kayu itu sendiri. Muai susut kayu terhadap kelembaban dan perubahan suhu menyebabkan ukuran lantai kayu ini sangat terbatas.

Lantai kayu solid juga rawan terhadap goresan, api dan keretakan. Perlu juga diberi peredam supaya tidak berisik. Dan musuh utamanya adalah air. Cepat keringkan lantai jika terkena air atau cairan lain.

Lantai kayu tetap asli walaupun bentuknya tidak solid.

Anda masih bisa mendapatkan tampilan kayu asli dengan meminimalisir kekurangan lantai kayu solid dengan memakai lantai kayu sistem layer (engineer wood floor). Jenis lantai ini menyusun lapisan kayu secara bersilangan untuk membuat kestabilan bahan terhadap muai dan susut.

Tidak semua jenis engineer wood floor bisa di-refinish tergantung ketebalan lapisan veneer-nya. Tapi jangan khawatir kebanyakan jenis lantai kayu ini di-coating sehingga lapisan atasnya bisa bertahan sangat lama.
Tag : Tips
0 Komentar untuk "Lantai Kayu Lebih Hangat dan Estetik"

Back To Top