Setiap orang selalu mempunyai type rumah idaman sendiri-sendiri dan berusaha untuk mewujudkan rumah idaman tersebut. Saat ini rumah yang menjadi idola masyarakat dengan mementingkan kenyamanan dan keindahan adalah rumah minimalis. Rumah minimalis ini biasanya mempunyai ciri rumah dengan lahan sempit, berdesain mungil dan sederhana namun tetap modern. Dalam membuat rumah minimalis, anda sebaiknya tidak hanya mengedepankan desain eksterior saja. Sisi interior rumah minimalis juga penting diperhatikan. Jika anda menerapkan desain interior rumah minimalis yang sesuai dengan desain eksteriornya, maka anda akan mendapatkan rumah minimalis impian anda yang sempurna.
Mendesain interior rumah minimalis dapat dimulai dengan mendesain lantai rumah anda. Sebagian besar lantai rumah minimalis menggunakan keramik dengan motif-motif tertentu. Untuk mendapatkan lantai rumah dengan tampilan yang berbeda, anda dapat menggunakan parket kayu dengan motif yang bagus. Lantai dengan parket kayu akan dapat membuat desain interior rumah anda lebih indah dan nyaman.
Parket kayu mempunyai segi positif lain terhadap rumah anda selain untuk menambah tampilan interior menjadi lebih indah dan elegan. Saat musim dingin atau musim hujan, lantai parket kayu dapat menjadikan nuansa atau suasana rumah anda menjadi lebih hangat. Hal ini tentu berbeda dengan penggunaan lantai keramik yang akan menambah suhu dingin saat menginjak lantai. Parket kayu akan mengubah rumah anda menjadi rumah minimalis dengan lantai yang hangat, indah, dan elegan.
Desain parket kayu mempunyai motif yang beragam. Anda dapat memilih tampilan dan desain parket kayu sesuai dengan selera anda masing-masing. Parket kayu mempunyai desain warna gelap dan terang dengan motif parket kayu yang indah. Desain parket kayu dapat memperindah tampilan desain interior rumah anda dan cocok untuk setiap model rumah minimalis anda. Beberapa contoh desain motif lantai parket kayu rumah minimalis berikut ini mungkin dapat anda jadikan inspirasi dan referensi dalam menentukan parket kayu yang akan anda terapkan pada rumah anda nantinya.
Gambar Desain Motif Parket Lantai Kayu Rumah Minimalis
Nah, itulah beberapa desain parket kayu untuk lantai rumah minimalis anda. Anda dapat memilih parket kayu yang sesuai dengan desain interior rumah anda dan sesuai selera anda. Motif lantai parket kayu yang bagus dapat menambah kesan indah, dan elegan pada rumah anda. Lantai parket kayu dapat membuat rumah anda menjadi lebih hangat dan nyaman. Semoga contoh model lantai parket kayu ini dapat membantu dalam menginspirasi anda membangun rumah minimalis idaman.
0 Komentar untuk "Contoh motif lantai kayu parket yang bagus"